Istilah dan Singkatan Ukuran Baju



Karena lagi berjualan produk fashion wanita, utamanya hijab dan baju gamis, saya sering melihat singkatan ukuran baju yang saya tidak mengerti.

Karena itu saya coba tulis disini berbagai singkatan atau kepanjangan tersebut :

  • PB : Panjang Baju
  • PL : Panjang Lengan
  • PT : Panjang Tangan
  • PC : Panjang Celana

  • LD : Lingkar Dada
  • LK : Lingkar Ketiak (dari bahu ke ketiak bawah)
  • LB : Lingkar Bahu
  • LL : Lingkar Lengan
  • LP : Lingkar Pinggang


Urutan Ukuran Baju

Untuk urutan ukuran baju sendiri umumnya yang ada di Indonesia mulai dari yang terkecil adalah :
  1. XS (Extra Small)
  2. S (Small)
  3. M (Medium)
  4. L (Large)
  5. XL (Extra Large)
  6. XXL (Double Extra Large)
  7. XXXL (Triple Extra Large)


Ukuran Baju Anak Berdasarkan Usia

Sebelumnya perlu diperhatikan bahwa setiap anak mempunyai ukuran tubuh yang berbeda - beda walaupun usianya misalnya sama - sama berusia 7 tahun. Jadi ukuran baju anak berdasarkan usia biasanya tidak bisa dijadikan patokan.

Ukuran Dress atau Terusan juga berbeda dengan Setelan ( baju dan celana terpisah).

Sebaiknya ukur terlebih dahulu tinggi dan lebar anak untuk mengetahui Panjang Baju (PB/PJ), Panjang Celana (PC), dan Lingkar Dada (LD).

Semoga membantu.

Comments